Tanaman adalah makhluk ciptaan Allah Swt. sama seperti makhluk hidup lainnya, tanaman juga perlu perhatian dan kasih sayang. Bagaimana cara kita menyayangi tanaman? Ayo, temukan caranya dibuku ini!
Bunda membuat sushi untuk Hana. Hana senang sekali. Hana sudah tak sabar ingin makan sushi buatan Bunda. Tapi Hana tidak dapat memakan sushi itu karena sushinya berceceran di lantai. Tidakk..! Hana ingin marah. Apa yang sedang terjadi, ya? YUk simak cerita selengkapnya!
Geo ingin memiliki mobil-mobilan baru seperti milik temannya. Ia sedih karena Ayah belum bisa membelikan. Ia menjadi ceria setelah Ayah membisikkan sesuatu padanya. Kini Gio sibuk bersama Ayah. Mau tahu apa yang dilakukan mereka? Yuk, temukan jawabannya dalam buku ini.
Syifa sangat senang sekali karena Ayah membelikannya sepeda baru. Tapi sayang, Syifa belum bisa naik sepeda. Padahal ia ingin sekali berkeliling kampung dengan sepeda barunya. Bagaimana kisah lengkapnya? Yuk ... Kita ikuti cerita syifa dan sepeda barunya!
Andi seorang anak yang merasa dirinya terkucil. Dia ingin bermain dengan banyak teman. Namun, kelihatannya teman-temannya tidak mempedulikan keberadaan Andi. Hanya Sasa yang setia menemani Andi. Andi ikut lomba matematika dan berhasil meraih juara. Banyak teman sekelasnya yang kagum kepada Andi atas prestasinya. Apakah dengan pencapaian prestasi itu Andi bisa mempunyai banyak teman? Untuk menda…
Hah? Di leher Kak Faris ada benjolan seperti kelereng! Namun, kata Ayah itu adalah jakun. Ternyata, Kak Faris memasuki masa balig. Ayah memberi tahu ciri lain yang tampak menjelang balig. Selain itu, Ayah juga menjelaskan tentang mimpi basah yang dialami laki-laki. Teman-teman tahu apa itu mimpi basah, tidak? Yuk, kita cari tahu dalam buku ini!
Kata Ayah, sesudah menginjak masa balig, Kak Faris harus menjaga diri. Satu di antaranya adalah menjaga pergaulan. Ternyata, ada aturan-aturan yang harus diperhatikan saat bergaul dengan teman-teman. Kak Faris juga harus mulai belajar menutup aurat. Wah, apalagi yang harus dilakukan seorang laki-laki yang menginjak masa balig, ya? Yuk, temukan jawabannya dalam buku ini!
Ayah, Kakak, dan Adik sholat berjamaah. Eh, tapi ... Bunda ke mana? Kenapa nggak shalat? Kakak penasaran dan bertanya kepada Bunda. Ternyata, Bunda sedang haid. Kakak belum mengerti apa itu haid. Bunda pun menjelaskannya dengan perlahan. Yuk, kita telusuri segala hal tentang haid dari penjelasan Bunda. Semua yang teman-teman ingin tahu soal haid sudah terangkum dalam buku ini, lho!
Fani malu karena dirinya sudah menunjukkan ciri-ciri akan haid. Padahal, teman-temannya belum ada yang haid. Fani malu kalau haid lebih dulu dari teman-temannya. Apakah teman-teman sedang merasakan hal yang sama seperti Fani? Yuk, kita cari tau lebih jauh soal haid. Mulai dari perubahan tubuh menjelang balig, siapa mahram kita, sampai takhayul tentang haid. Ayo, sama-sama mempersiapkan masa ba…
Sedekah dan shalat pagi termasuk salah satu amalan yang sulit dilakukan bagi banyak umat muslim. Padahal, melalui kedua amalan tersebut, rezeki dan ketenangan hati bisa kita dapatkan. Selain itu, keduanya juga memiliki banyak manfaat lain bagi kehidupan manusia. Buku ini memberikan penjelasan dan tips agar kita mudah serta ringan dalam mengamalkan sholat pagi dan sedekah. Keutamaan dua amalan i…