Semua orang tua tentunya punya keinginan sama tentang anaknya, yakni anak yang berbakti bagi orang tua, bangsa, dan agamanya. Semua orang tua ingin anaknya sehat, tumbuh cerdas dan mengukir segudang prestasi yang membanggakan orang tua. Namun, pendidikan anak tidaklah sebatas itu. Tidak ada jaminan anak yang berprestasi akan berguna bagi orang tuanya di dunia maupun akhirat, bukan?