Ali ingin menjadi seperti ayahnya, Inspektur Umar. Ayahnya adalah seorang polisi yang ramah, bertugas menjaga keamanan dan ketertiban. Apakah Ali bisa meniru kebiasaan ayahnya yang menaati peraturan? Yuk, simak cerita seru Polisi Satria Bhayangkara!
Kapten Reza adalah seorang pilot. Ia menjelajah penjuru dunia dengan pesawatnya. Waah... banyak alat dan layar di dalam kokpitnya! Supaya bisa mengemudi pesawat Kapten Reza belajar di mana, ya? Yuk, simak cerita seru Pilot Pengendara Burung Besi!
Rama ingin menjadi seorang tentara. Kapten Jaka adalah sosok tentara teladannya. Wuiihh.. Kapten Jaka sangat gagah dan berani membela tanah air. Selain belajar dengan giat, apalagi yang harus Rama siapkan untuk jadi tentara, ya? Yuk, simak cerita seru Tentara Patriot Gagah Berani!
Pak Baruna adalah nahkoda dan pelaut yang pemberani. Ia selalu memastikan penumpang selamat sampai tujuan. Peta, kompas, dan alat navigasi lainnya adalah peralatan tempurnya. Yuk, simak cerita seru Nahkoda Penjelajah Samudra!